Tips Siswa

Pengertian, Tujuan, Manfaat, dan Contoh Sikap Toleransi dalam Kehidupan


Pengertian, Tujuan, Manfaat, dan Contoh Sikap Toleransi dalam Kehidupan

Masyarakat merupakan sekumpulan kelompok individu yang hidup dalam suatu tempat. Nah di dalam era globalisasi seperti sekarang ini, bukan hal yang tabu jika masyarakat dengan beragam budaya, latar belakang, dan keyakinan, hidup bersama-sama dan saling berinteraksi. Orang-orang tersebut juga memiliki karakteristik dan kepribadian unik yang berbeda antar satu dengan yang lain.
Menikmati hidup dalam dunia yang penuh keberagaman dan multikultural merupakan satu harmoni yang tidak semua orang bisa merasakannya.

Untuk bisa mewujudkan keindahan dalam keberagaman tersebut, diperlukan satu pondasi kuat bernama toleransi. Dengan adanya toleransi, perbedaan bukan menjadi satu permasalahan justru menjadikan kehidupan menjadi lebih berwarna. Bagaimana bisa? Berikut sekolah2000 akan membahas lebih dalam mengenai pengertian toleransi, tujuan dan manfaat, serta contoh sikap toleransi dalam kehidupan.

Pengertian Toleransi

Secara harfiah, toleransi berasal dari Tolerare (bahasa latin) artinya menahan diri, sabar, atau membiarkan saja sesuatu dapat terjadi. Secara istilah, toleransi merupkan sikap saling menghargai dan menghormati dalam perbedaan antara sesama manusia sesuai nilai dan norma yang berlaku.  Perbedaan tersebut sangat luas mulai dari agama, tradisi, suku dan budaya, ras, pandangan, pendapat, dan beragam perbedaan yang muncul dalam kehidupan bermasyarakat.

Baca Juga: Cara Mudah Melatih Berbicara di Depan Umum

Ada pula yang berpendapat toleransi merupakan kemauan dan kemampuan individu untuk bisa menahan diri terhadap sesuatu, misalnya dalam hal pendapat dan pandangan yang kerap berbeda dengan orang lain.

Tujuan Toleransi

Pada intinya, toleransi merupakan konsep penting yang bertujuan untuk dapat menciptakan suasana hangat dan harmonis di tengah masyarakat majemuk dengan segala perbedaan yang ada. Sikap toleransi akan menjadi pondasi kokoh agar tidak terjadi perpecahan dalam lapisan masyarakat.

Kehidupan bermasyarakat akan indah, harmonis, dan damai jika di dalamnya terdapat nilai dan perilaku toleransi.Lihat saja bagaimana 10 kota paling toleran se Indonesia tersebut, masyarakatnya dapat hidup dengan tenang ditengah perbedaan yang ada.

Manfaat Sikap Toleransi

Banyak manfaat yang  juga dapat diperoleh dengan menerapkan toleransi. Berikut beberapa manfaat tersebut:

1. Memperoleh Kebebasan

Pada kenyataannya, toleransi bukan hanya memungkinkan manusia untuk bisa hidup berdampian dengan damai. Manfaat lain yang dapat diperoleh jika menerapkan sikap toleransi dan terbuka terhadap cara berpikir orang yang berbeda akan membantu mengembangkan pribadi tersebut.

Saat orang lebih banyak tahu mengenai beragam ide, pendapat, pandangan dari berbagai pihak, tentu akan lebih mudah memahami dan mengembangkan perspektif dengan lebih baik. Hal tersebut membuat pribadi tidak terkekang oleh satu stigma, kebebasan pun dapat diraih dengan mudah.

2. Meningkatkan Pengetahuan

Dalam beberapa kasus, kurangnya toleransi disebabkan oleh kurangnya keingintahuan dan kesiapan untuk belajar mengenai semua hal baru termasuk ide dan cara berpikir. Padahal, sikap toleransi akan membuat seseorang mendapatkan pengetahuan. Para toleran akan banyak belajar mengenai budaya asing (untuk bisa membaur), pengetahuan baru, dan ide baru.  Hasilnya, orang dengan sikap toleran akan lebih open minded, memahami dan menjadi akrab satu sama lain.

3. Meingkatkan Kualitas Diri

Menjadi toleran dapat membuat seseorang akan lebih terbuka dengan nilai orang lain kemudian mengevalusi diri sendiri. Tidak masalah tetap berpegang teguh pada prinsip yang sudah dipegang, tapi bukan berarti menolak mentah-mentah nilai yang berbeda dengan diri Anda. Alangkah baiknya, menerima semua ide dan pendapat kemudian menyaringnya dan gunakan untuk mengevaluasi diri. Dengan begitu, kualitas diri akan lebih meningkat.

4. Mempererat Tali Persaudaraan

Perilaku toleransi dalam diri akan membuat tali persaudaraan menjadi lebih erat. Rasa kasih sayang dalam kehidupan bermasyarakat menjadi lebih besar. Dengam demikian, perpecahan akan dapat dihindari. Kehidupan harmonispun dapat tercipta di tengah keberagaman yang ada

5. Meningkatkan Rasa Nasionalis

Beruntung berada di negara yang penuh dengan keberagaman mulai dari ras, bahasa, agama, dan budaya. Seluruh lapisan masyarakat secara tidak sengaja sudah terlatih dan belajar unTuk dapat memahami dan menghomarti satu sama lain. Dengan menerapkan sikap tersebut, rasa nasionalis akan semakin besar dan terpupuk.

Contoh Sikap Toleransi dalam Kehidupan

Banyak contoh implementasi tolereansi yang dapat diterapkan dalam kehidupan. Berikut contohnya:

1. Terbuka dengan Pendapat Orang Lain

Menjadi toleran berarti Anda dengan terbuka menerima pendapat dan perspektif orang lain, bahkan saat mereka hidup dengan cara yang tidak sama dengan Anda. Menjadi toleran juga berarti seseorang tidak menempatkan pendapat pribadi di atas orang lain. Orang yang memiliki rasa toleransi yang tinggi akan menunjukkan kekuatannya dengan menangani ragam pendapat yang berbeda.

2. Saling Menolong Tanpa Membeda-Bedakan

Hidup di tengah masyarakat sebagai makhluk sosial tentu semua orang akan butuh bantuan dari orang lain. Karena itu, sangat penting untuk dapat saling tolong menolong dan bahu membahu tanpa mengkotak-kotakkan lapisan masyarakat. Misalnya ketika ada tetangga yang membutuhkan pertolongan, sebisa mungkin kita dapat membantu. Atau ketika ada orang yang kesusahan menyeberang jalan, tanpa melihat ras, warna kulit, agama, sudah sebaiknya kita menolongnya.

3. Menghormati dan Menghargai Kehidupan Beragama

Indonesia merupakan negara dengan keragaman agama. Karena itu, untuk dapat hidup damai dan harmonis dibutuhkan rasa saling menghormati dan mengharagi. Misalnya, ketika ada agama lain yang mengadakan kegiatan beragama, sebaiknya kita menghormati jalannya kegiatan tersebut.

Baca Juga: Tips Menghemat Uang jajan yang Pasti Berhasil

   
Toleransi merupakan sikap penting dalam kehidupan bermasyarakat. Banyak manfaat yang diberikan dengan adanya toleransi seperti yang telah disebutkan di atas. Yuk sama-sama terapkan sikap toleransi demi Indonesia yang bineka tunggal ika!

Belajar lebih mudah bersama Sekolah2000. Beritahu teman kalian dengan bagikan postingan ini ke Facebook dan twitter !!

Baca Artikel Lainnya

Tips Siswa
Cara Membuat Dasi Segitiga yang Mudah dan Gak Gampang Rusak
Tips Siswa
9 Manfaat Berpikir Kritis untuk Masa Depan Siswa yang Gemilang
Tips Siswa
9 Cara Menghemat Uang Jajan yang Mudah dan Pasti Berhasil
There are currently no comments.