Tips Siswa

9 Cara Menghemat Uang Jajan yang Mudah dan Pasti Berhasil


Cara Menghemat Uang Jajan

Adanya peribahasa “hemat pangkal kaya” memang benar adanya dan harus diterapkan sejak dini. Peribahasa ini ditujukan agar generasi muda terbiasa membelanjakan uangnya dengan cermat. Hal ini berdampak pada kemampuan mengelola uang di kemudian hari.

Tentu saja kemampuan mengelola uang merupakan faktor penting dalam hidup. Segala yang kita lakukan demi berlangsungnya hidup membutuhkan uang. Tak heran banyak orang bekerja keras demi mendapatkan uang. Tidak punya uang menjadi salah satu masalah besar yang terkadang kita alami, apakah pernah anda terjebak di situasi ini?

Tidak peduli sebanyak apa uang yang kita miliki kita pasti merasa kekurangan jika tidak bisa mengatur keuangan dengan baik. Tahukah anda kemampuan ini dapat dilatih sejak dini dengan menghemat uang jajan? untuk kamu para orang tua atau siswa yang ingin menerapkan manajemen keuangan, berikut beberapa tips atau cara menghemat uang jajan yang kami rangkum untuk kalian.

Cara Menghemat Uang Jajan untuk Siswa

Orang tua mempunyai kewajiban memberi uang saku pada anaknya. Sebagai pelajar, tentu kita dapat dengan bebas menjajankan uang tersebut, tetapi alangkah baiknya jika kita menggunakannya dengan bijak. Sebagian uang saku yang kita sisihkan dapat ditabung untuk kebutuhan tak terduga. Kegiatan ini juga dapat kita manfaatkan untuk melatih kemampuan mengelola keuangan. Bagi yang merasa kesulitan menghemat uang jajan, berikut 9 tips untuk kamu!

1. Biasakan Sarapan

Perut yang terisi terbukti dapat menahan kita dari membelanjakan uang secara impulsif. Seringkali kita membelanjakan uang kita karena lapar mata lalu menyesal kemudian. Dengan sarapan, kita dapat membelanjakan uang untuk makan siang saja dan memiliki sisa uang untuk ditabung. Sarapan membantu kita mengisi energi tubuh agar dapat fokus pada kegiatan di pagi hari seperti belajar.

Baca Juga: Gaya Belajar Siswa yang Mudah dilakukan

Namun hal ini bukan berarti ketika kalian merasa lapar tidak jajan, kalau kalian kelupaan gak sarapan dirumah, sesekali melewatkan untuk tidak menabung tidak apa.

2. Membawa Bekal

Jangan malu untuk membawa bekal. Selain alasan kebersihan dan kesehatan, membawa bekal juga membantu kita dalam berhemat. Beruntung bagi anda yang tinggal bersama keluarga karena dapat membawa bekal dengan menu yang variatif setiap harinya.

Jika anda merantau dan tinggal jauh dari orang tua, anda dapat memasak sendiri dengan membeli bahan makanan di pasar atau supermarket seperti telur, sayur, buah, makanan beku, dsb. Harga makanan yang kita beli dapat mencapai dua hingga tiga kali lipat lebih mahal dibanding makanan yang kita masak sendiri.

3. Refreshing Secukupnya

Nongkrong sehabis sekolah dengan kedok refreshing telah menjadi tren di kalangan siswa saat ini. Jika tidak nongkrong maka dianggap tidak gaul. Anda salah jika mempercayai hal tersebut. Jika memerlukan kegiatan yang melepas penat, maka tidak masalah jika sesekali nongkrong. Tetapi jika telah menjadi kebiasaan, maka anda harus berpikir kembali.

Banyak alternatif pilihan melepas penat selain hang out Bersama teman-teman seperti mendapatkan jam tidur yang cukup, sharing dengan keluarga di rumah, belajar hal baru, dsb. Kegiatan-kegiatan tersebut membantu menghilangkan penat tanpa perlu menghamburkan uang, dan anda bisa menghemat uang jajan.

4. Buang Rasa Gengsi

Belanja sesuai kebutuhan bukan keinginan” merupakan prinsip dasar membuang rasa gengsi. Tren saat ini sangat cepat berganti seperti fashion, gadget dan lifestyle. Jika terus menerus mengikuti tren, maka tidak heran jika uang anda mudah habis.

Menyantap fast food sepulang sekolah bersama teman-teman, kemudian nongkrong di kafe ternama beberapa kali dalam seminggu lalu merasa uang saku yang diberikan terlalu sedikit, kalau dipikir lagi, siapa yang salah? Oleh karena itu sangat disarankan agar siswa menjajankan uangnya sesuai kebutuhan, bukan keinginan.

5. Survei Harga Barang

Ini merupakan metode tradisional, membandingkan harga dari beberapa toko berbeda yang menjual produk yang sama. Pelajar juga harus memiliki kemampuan ini, menghindari pengeluaran pada sesuatu yang tidak perlu.

6. Bawa Uang Tunai Secukupnya

Ini merupakan salah satu tips menhemat uang jajan yang mudah diterapkan namun ampuh. Membawa uang tunai yang berlebihan akan berdampak pada pengeluaran yang berlebihan pula. Merasa memiliki uang yang lebih dari cukup akan memunculkan keinginan membeli secara impulsif. Membawa uang tunai secukupnya akan menjadi pengingat bagi kita agar membeli sesuatu yang diperlukan saja.

7. Hemat Biaya Transportasi

Salah satu pengeluaran terbesar pelajar adalah transportasi. Terkadang menggunakan jasa kendaraan umum memakan biaya yang tidak kecil terlebih jika anda harus mengoper. Untuk mengatsai hal ini, anda dapat mengendarai sepeda ke sekolah jika jarak yang ditempuh cukup dekat. Jika jarak yang ditempuh cukup jauh tidak ada salahnya nebeng teman yang membawa kendaraan pribadi dengan catatan rumah kalian tidak berjauhan. Anda dapat bergantian membeli bahan bakar.

8. Buka Tabungan Sendiri

Menabung merupakan inti berhemat. Saat menerima uang saku hendaknya anda menyisihkan sebagian uang tersebut dan segera menabungnya. Pastikan uang yang anda bawa telah anda sesuaikan dengan kebutuhan pengeluaran di sekolah. Apalagi sekarang ini sudah banyak tabungan yang di khususkan untuk siswa, ini akan membuat anda lebih mudah dalam mengelola uang yang sudah kamu hemat.

9. Gunakan Fasilitas Diskon

Banyak outlet fashion, kafe, restoran, tempat hiburan dll yang menydediakan diskon khusus pelajar. Diskon tersebut bisa didapatkan dengan mengikuti syarat dan ketentuan yang berlaku. Hal ini dapat anda manfaatkan untuk berhemat.

Baca Juga: Manfaat Berpikir Kritis yang Baik untuk Masa Depan

Demikian beberapa tips dan cara menghemat uang jajan yang bisa anda lakukan. Jika sebagai pelajar anda belum mampu menabung dalam jumlah cukup besar, tentu tidak masalah. Ingatlah peribahasa “sedikit demi sedikit, lama-lama menjadi gunung”.

Belajar lebih mudah bersama Sekolah2000. Beritahu teman kalian dengan bagikan postingan ini ke Facebook dan twitter !!

Baca Artikel Lainnya

Tips Siswa
7 Cara Melatih Public Speaking yang Baik pada Siswa
Tips Siswa
9 Manfaat Berpikir Kritis untuk Masa Depan Siswa yang Gemilang
Tips Siswa
7 Jenis Gaya Belajar yang Mudah Diaplikasikan
There are currently no comments.